Perdana, Wahana Kapal Selam Hadir di Nusa Penida, Ajak Wisatawan Jelajahi Pesona Bawah Laut

u21-IMG-20251107-WA0188
Bupati Klungkung I Made Satria didampingi Ketua PHRI Kabupaten Klungkung Putu Darmaya saat mencoba wahana kapal selam di Caspla Beach Club, Desa Kutampi Kaler, Jumat (7/11/2025)

SEMARAPURA-Fajar Bali, Wisatawan yang berkunjung ke Nusa Penida, Klungkung kini disuguhi banyak destinasi pilihan. Yang terbaru, mengeksplor pesona bawah laut menggunakan kapal selam. Dengan wahana ini, wisatawan yang tak lihai berenang maupun menyelam juga dapat melihat cantiknya alam bawah laut Nusa Penida.

Ketua PHRI Kabupaten Klungkung Putu Darmaya, Jumat (7/11/2025) mengungkap, wahana kapal selam ini dirancang untuk memperkaya prodak wisata Nusa Penida. Sehingga, wisatawan semakin banyak memiliki destinasi pilihan yang dapat dikunjungi selama berada di Nusa Penida. Tujuannya tentu saja untuk memperpanjang lama tinggal wisatawan, dan Nusa Penida tidak lagi menjadi destinasi one day trip saja.

"Saya selaku ketua badan promosi pariwisata dan ketua PHRI ingin mencoba menambah prodak baru. Yang mana prodak ini tidak dimiliki oleh daerah lain. Tujuannya agar Nusa Penida tidak menjadi destinasi one day trip saja. Semakin banyak kita memiliki prodak baru dan bervariasi maka tamu akan lebih lama tinggal di Nusa Penida," ujar Darmaya usai peluncuran wahana kapal selam bersama Bupati Klungkung I Made Satria, Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra di Caspla Beach Club, Desa Kutampi Kaler.

Darmaya mengatakan, ide menghadirkan wahana kapal selam ini muncul karena ingin memberikan fasilitas kepada wisatawan yang tidak lihai berenang ataupun menyelam tetapi ingin melihat keindahan bawah laut. Nah, dengan kapal selam ini, mereka bisa melihat pesona bawah laut Nusa Penida. Bahkan, jika beruntung, di bulan Juni sampai Juli wisatawan juga dapat menyaksikan ikan Mola mola yang selama ini menjadi ikon Nusa Penida.

"Kami memiliki 3 unit kapal selam. Kapal selam ini dirancang dapat menyelam hingga kedalamam 200 meter. Tapi saya batasi untuk keamanan, sampai 40 meter saja," ujarnya seraya menyebutkan selama masa promosi tarif kapal selam Rp2 juta untuk durasi selama 15 menit.

Sementara itu, Bupati Klungkung I Made Satria mengapresiasi peluncuran wisata kapal selam tersebut. Bupati optimis, wahana yang disebut kali pertama hadir di Bali, bahkan di Indonesia ini akan menjadi daya tarik baru bagi wisatawan. "Hari ini kita melaunching fasilitas pariwisata kapal selam. Dengan fasilitas ini wisatawan bisa menikmati indahnya alam bawah laut Nusa Penida," ungkap Bupati Satria. W-019

BERITA TERKINI

TERPOPULER

Scroll to Top