https://www.traditionrolex.com/27 Percepat Cakupan Vaksinasi, Wabup Patriana Gandeng Klub Motor - FAJAR BALI
 

Percepat Cakupan Vaksinasi, Wabup Patriana Gandeng Klub Motor

(Last Updated On: 29/06/2021)

NEGARA – fajarbali.com | Upaya satgas covid-19 mempercepat cakupan vaksinasi dengan menggandeng berbagai pihak.


Salah satunya bersama klub motor, untuk memperluas area vaksinasi. Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna memberikan apresiasi atas terselenggaranya Anniversary FOJ (Forum Otomotive Jembrana) yang ke-2 dan Anniversary Maxi Bali Club (MBC) Jembrana ke-1 .

Tidak sekedar seremonial,  peringatan hari jadi komunitas motor itu  diisi dengan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 kepada seluruh anggota club  di Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Sabtu (26/6/2021). Dilaksanakannya, vaksinasi bagi anggota FOJ dan MBC Jembrana, selain meningkatkan kekebalan bagi anggota komunitas motor tentunya dapat juga mendukung pelaksanaan percepatan vaksinasi dengan ikut menambah cakupan harian vaksinasi Covid-19, percepatan herd immunity atau kekebalan kelompok di Kabupaten Jembrana segera bisa di wudujkan. 

Baca Juga :
Dukung Kebangkitan UMKM di Masa Pandemi Covid-19, Ketua DPRD Badung Bantu Pelaku UMKM di Petang
Wabup Suiasa Kunjungi Usaha Budidaya Madu Kele-Kele “Tegal Sari” di Mambal Abiansemal

“Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan FOJ dan MBC atas dukungannya terhadap Pemerintah Kabupaten Jembrana dalam upaya ikut penanganan pandemi Covid-19 melalui percepatan vaksinasi ini. Dan tidak lupa selamat atas anniversari yang ke-2 untuk FOJ dan ke-1 untuk MBC Jembrana semoga kedepannya semakin solid serta eksistensi komunitas ini dapat memberikan manfaat yang luas untuk masyarakat Jembrana,” ujarnya.

Lebih lanjut Wabup Patriana juga berharap kepada seluruh anggota komunitas motor yang sudah divaksinasi agar tetap menjaga kedisiplinan prokes, mengingat saat ini lonjakan kasus Covid-19 menunjukan tren peningkatan. Wabup tetap mengingatkan prosesnya jangan sampai kendor dan harus tetap disiplin.

“Kembali lagi, Saya mengajak kepada seluruh rekan-rekan komunitas motor yang hadir dalam kegiatan ini prokes jangan sampai kendor,” harapnya. 

Sementara Ketua Panitia Anniversary FOJ dan MBC Jembrana, Ambara mengucapkan tarima kasih pada Pemkab Jembrana dalam kegiatan ini. 

“Sekali lagi, saya mewakili rekan-rekan komunitas motor yang hadir dalam acara ini mengucapkan terima kasih kepada Bapak Wabup Patriana yang hadir secara langsung untuk bersama-sama merayakan anniversary FOJ dan MBC serta  suport dan dukungannya terhadap keberadaan komunitas FOJ dan MBC di Jembrana ini,” ujarnya. (prm)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

RSUP Sanglah Buka Layanan Vaksinasi untuk Masyarakat Umum, Target 300 Orang Per Hari

Sel Jun 29 , 2021
Dibaca: 9 (Last Updated On: 29/06/2021)Denpasar-fajarbali.com | Dalam upaya mendorong percepatan program vaksinasi Covid-19 di Provinsi Bali, RSUP Sanglah telah membuka layanan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat umum yang dimulai pada Senin (28/6/2021).  Save as PDF

Berita Lainnya