https://www.traditionrolex.com/27 Pejuang Bravo Lima Provinsi Bali Serahkan Bantuan ke Posko Induk Covid-19 di BPBD Bali - FAJAR BALI
 

Pejuang Bravo Lima Provinsi Bali Serahkan Bantuan ke Posko Induk Covid-19 di BPBD Bali

(Last Updated On: 04/05/2020)

DENPASAR – fajarbali.com | Dalam upaya memerangi wabah Covid-19 di Bali, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pejuang Bravo Lima (PBL) Provinsi Bali menyerahkan bantuan terkait penanganan Covid-19 di provinsi Bali. Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua PBL Bali I Gusti Bagus Alit Putra kepada Kabid Kadaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) provinsi Bali, I Gusti Made Semarajaya, Senin (4/5/2020) di Posko Induk COVID-19 di BPBD Bali.

 

 

Alit Putra mengaku, meski baru terbentuk sebulan lalu, namun organisasi kemasyarakatan Pejuang Bravo Lima (PBL) Provinsi Bali telah aktif mengulurkan bantuan kepada masyarakat.

 

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya menyerahkan bantuan berupa APD, 120 botol cairan penghilang kuman dan bau, 120 pouch disinfektan, 100 pcs masker N95, dan 800 pasang sarung tangan karet kepada Posko Induk Covid-19 Provinsi Bali. Selain itu, pihaknya juga menyerahkan bantuan bahan makanan berupa telur sebanyak 110 butir.

 

“Kami berharap bantuan ini bermanfaat dalam upaya penanganan Covid-19 di Provinsi Bali. Sebagai Ormas yang baru terbentuk, Pejuang Bravo Lima ingin memberi sumbangsih ditengah pandemi Covid-19. Selain itu, bantuan yang kami serahkan ini juga berasal dari donatur. Kami serahkan ke posko, nanti di mana diperlukan, terserah posko yang membagikannya kepada masyarakat yang membutuhkan,” ujar Alit Putra.

 

Sementara itu, Alit Putra juga mengungkapkan, tujuan berdirinya PBL tidak lain untuk ikut mendukung dalam menegakkan NKRI, mengawal Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan UUD 45. Selain itu, PBL turut membantu dan mendukung program pemerintah di segala bidang.

 

“Terkait kiprah PBL di Bali, kami harapkan momen ini merupakan saat yang tepat untuk bersama-sama memerangi Covid-19. Maka dari itu kami ingin mengambil bagian untuk membantu penanganan, sesuai dengan kemampuan yang ada. Ini wujud nyata kami memulai. Mudah-mudahan bisa berlanjut program kami untuk ikut serta membantu program pemerintah,” ungkapnya.

 

Alit Putra menambahkan, penyerahan bantuan ini merupakan gerakan pertama PBL, dikarenakan PBL sendiri baru terbentuk. “Kedepannya, kami punya banyak program untuk membantu masyarakat. Salah satunya di bidang ketahanan pangan. Kami kerja sama untuk percontohan pertanian dan pupuk,” katanya.

 

Dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Alit Putra meminta masyarakat selalu patuh terhadap aturan pemerintah. Tak hanya itu, Alit Putra juga berharap ada pihak donatur yang mau berpartisipasi dalam membantu masyarakat dan mendukung pemerintah dalam upaya memerangi wabah Covid-19. (dar).

 

Ket foto : Ketua PBL I Gusti Bagus Alit Putra Provinsi Bali (tiga dari kiri) menyerahkan bantuan ke Posko Induk COVID-19 di BPBD Bali, Senin (4/5/2020).

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Ambil Tilang di Denpasar Cuma Butuh Waktu 35 Detik 

Sen Mei 4 , 2020
Dibaca: 33 (Last Updated On: 04/05/2020)DENPASAR – fajarbali.com | Untuk menghindari kerumunan orang guna pencegahan covid-19, Kejaksaan Negeri Denpasar, Senin (4/5/2020) membuka loket layanan tilang  drive thru (layanan tanpa harus turun dari motor).     Save as PDF

Berita Lainnya