https://www.traditionrolex.com/27 Jembatan Penghubung Subak Yeh Tangga – Tejakula Akhirnya Diresmikan - FAJAR BALI
 

Jembatan Penghubung Subak Yeh Tangga – Tejakula Akhirnya Diresmikan

(Last Updated On: 17/04/2022)

BANGLI-fajarbali.com | Harapan masyarakat Subak Yeh Tangga, Desa Subaya, Kintamani, Kabupaten Bangli  yang selama ini terisolasi, kini mulai bisa bernafas lega. Menyusul, jembatan Bahari Mulia Abadi penghubung antara Desa Subaya dengan Ds/Kec. Tejakula Kabupaten Buleleng telah rampung dan diresmikan Minggu, (6/06/2021).


Jembatan yang dikerjakan memakan waktu kurang lebih satu bulan itu di resmikan  oleh Kepala Staf Angkatan (Kasal) Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. melalui Video Confren. Tampak hadir saat itu, Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, Ketua DPRD Bangli dan jajaran instansi terkait lainnya.  

Dalam amanatnya Kasal Laksamana TNI Yudi Margono menyampaikan walaupun masih dalam situasi Pandemi, kita patut bersyukur, karena masih diperkenankan untuk berkarya,melanjutkan setiap tugas dan tanggung jawab sebagai anak bangsa untuk membangun tanah air tercinta ini.

“Pembangunan jembatan di Desa Subaya ini merupakan wujud dari peran dan tugas dan tanggung TNI Angkatan Laut secara khusus dalam bidang pemberdayaan wilayah pertahanan laut. Jembatan yang baru diresmikan ini merupakan sarana penghubung antar warga kiranya dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin, guna terciptanya interaksi yang baik dalam masyarakat dan dapat meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat Subaya,” ungkap Kasal.

Baca Juga :
Memeriahkan Bulan Bakti Bung Karno dan Hari Jadi Kota Amlapura ke-381,Gelar Pasar Gotong Royong
Satu Ton Lebih Sampah Plastik Berhasil Dibersihkan Dari 143 Titik

Dengan diresmikannya jembatan akses satu-satunya bagi warga Subak Tangga ini, dihimbau kepada masyarakat setempat untuk  sama-sama menjaga fasilitas jembatan ini dengan sebaik-baiknya.  “Kepada Aparat TNI dan Polri serta Pemda saya ucapkan terima kasih atas dukungannya selama ini, telah sama – sama bekerja dilapangan  sehingga pembangunan jembatan ini dapat terlaksana dengan baik,” ujar Kasal. 

Secara terpisah Dandim 1626/Bangli Lekol Inf I Gde Putu Suwardana , S.I.P menyampaikan jembatan ini sangat di perlukan oleh masyarakat Subaya dalam rangka meningkatkan perekonomiannya. Selama ini jembatan yang ada merupakan jembatan Darurat yang terbuat dari bambu sehingga rawan hanyut ketika banjir melanda saat musim penghujan.

“Dengan adanya jembatan yang permanen sekarang ini tentunya masyarakat tidak akan was- was lagi akan terjadi jembatan yang hanyut. Saya juga berpesan kepada masyarakat untuk sama – sama merawat jembatan ini agar usia pakainya lebih lama,” kata Dandim.

Sementara itu salah satu tokoh masyarakat desa Subaya mewakili masyarakat mengucapkan banyak terimakasih kepada aparat TNI Polri,  Pemda Bangli, aparat  Desa Subaya dan masyarakat yang telah bergotong royong bekerja membangun jembatan ini.

“Kedepan kami mohon kiranya jembatan bisa diperlebar agar bisa dilalui dengan kendaraan roda empat sehingga bisa meningkatkan akses perekonomian untuk membawa hasil pertanian masyarakat kami,” harapnya. (ard)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Inovasi Layanan Cepat Kependudukan, Bupati Bangli Launching Gelar Wiwaha

Sel Jun 8 , 2021
Dibaca: 9 (Last Updated On: 17/04/2022)BANGLI-fajarbali.com | Menindak lanjuti program pelayanan kependudukan Bangli Era Baru dengan pola gerak cepat, Bupati Sang Nyoman Sedana Arta,SE melaunching Gerakan Layanan Reaktif Wiwaha/Perkawinan (Gelar Wiwaha).  Save as PDF

Berita Lainnya