https://www.traditionrolex.com/27 Cuci Pakaian di Pinggir Sungai, Ibu RT Tewas Terseret Arus - FAJAR BALI
 

Cuci Pakaian di Pinggir Sungai, Ibu RT Tewas Terseret Arus

Hotimah Ditemukan Tersangkut di Batu Sungai Tukad Badung.

 Save as PDF
(Last Updated On: 29/01/2023)

TERSERET ARUS-Korban ibu rumah tangga Hotimah yang hanyut terseret arus di Sungai Tukad Badung. 

 

DENPASAR -fajarbali.com |Nahas dialami seorang ibu rumah tangga, Hotimah (41) tinggal di Jalan Maruti Gang I RT 07, Banjar Wanasari, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar Utara. Korban tewas setelah terseret arus sungai di Tukad Badung, pada Minggu 29 Januari 2023 sekitar pukul 05.00 wita. 
 
“Korban diduga tergelincir dan jatuh ke sungai saat menyuci baju,” ungkap saksi warga, Mustakim (45). 
 
Saksi mengatakan awalnya dirinya tidak mengetahui ada korban terseret arus. Hal itu baru diketahui setelah petugas BPBD datang menelusuri seputaran sungai di Dusun Wanasari, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar Utara. 
 
“Saya lihat mereka (petugas BPBD, red) menelusuri pinggiran sungai. Saat saya tanya mereka bilang ada orang hanyut,” ungkapnya. 
 
Mendengar itu, warga setempat antusiasme melakukan pencaharian. Dalam pencarian itu santer terdengar korban Hotimah sudah ditemukan dalam keadaan pingsan. Ibu rumah tangga itu 
 
Mustakim bersama tetangga ikut melakukan pencarian. Dikatakan, saat sedang mencari, korban akhirnya ditemukan dan langsung dievakuasi ke RSUP Wangaya. 
 
Sementara itu, Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi menjelaskan korban Hotimah bersama tetangganya Eni Yati (42) datang ke sungai sekitar pukul 05.00 wita. 
 
Di sungai itu, saksi Eni hendak mencuci muka untuk sembahyang mengikuti adzan subuh. Selesai cuci muka, ia pamitan ke korban Hotimah yang sedang mencuci pakaian. “Saksi sempat pamitan ke korban mau pulang untuk sembahyang,” ungkapnya. 
 
Tak lama berselang, saksi Sakbani (44) suami korban datang dan menanyakan dimana istrinya. Pasalnya, ia tidak melihat istrinya di pinggiran sungai sedang mencuci baju. Sang suami hanya temukan sandal dan cucian pakaian. 
 
Menyikapi hal itu, warga lantas menghubungi petugas BPBD Kota Denpasar untuk membantu melakukan pencarian. Tim gabungan dibantu warga kemudian turun menyusuri sungai Tukad Badung. Pencarian berakhir sekitar pukul 08.30 Wita, Hotimah ditemukan tersangkut di batu Sungai Tukad Badung. 
 
“Korban ditemukan berjarak 300 meter dari tempatnya mencuci pakaian. Warga langsung evakuasi,” ujarnya. 
 
Nahas, sesampainya di RS Wangaya, nyawa Hotimah tidak bisa ditolong lagi. “Korban dinyatakan meninggal dunia oleh tim dokter. Diduga korban tergelincir dan terseret arus di sungai tersebut,” bebernya. R-005
 Save as PDF

Next Post

Cewek Brasil Terlibat Narkoba, Polda Bali Dalami Jaringan International

Ming Jan 29 , 2023
Mengaku Dimanfaatkan Jaringan Narkoba di Brazil..
IMG_20230129_193704

Berita Lainnya