AMLAPURA-Fajarbali.com | Harapan masyarakat Karangasem untuk memiliki Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang diwujudkan Bupati I Gede Dana, bukan isapan jempol semata. Bupati I Gede Dana berhasil menghadirkan Kampus Negeri Pertama di Karangasem yakni Politeknik Negeri Bali (PNB) sesuai visi misinya, dimana tahun ini telah siap membuka pendaftaran mahasiswa barunya (MABA) di Karangasem. Sosialisasi penerimaan MABA PNB dilakukan langsung oleh Bupati Gede Dana bertempat di SMA Negeri 2 Amlapura pada Jumat, (27/4) kemarin. Bupati hadir bersama Kadisdikpora Kabupaten Karangasem I Wayan Sutrisna,S.Pd.,M.Pd, Dosen Administrasi Bisnis Drs. I Ketut Pasek, M.AB, Dosen Perhotelan Dewa Made Suria Antara.
Bupati Gede Dana mengharapkan dengan adanya Perguruan Tinggi egeri di Kabupaten Karangasem ini selain dapat meningkatkan kualitas SDM Karangasem, juga dapat menghidupkan perputaran ekonomi di Bumi Lahar. Dalam kesempatan ini pula Bupati berharap dari kuota yang disediakan Politeknik Negeri Bali Kampus Karangasem seluruhnya dapat diisi oleh putra putri terbaik Karangasem. “Kalau bisa semua kouta yang disediakan ini bisa diambil oleh anak-anak dari Karangasem,” ujarnya.
Sosialisasi dilanjutkan oleh Dosen Politeknik Negeri Bali dengan penyampaian secara umum gambaran Politeknik Negeri Bali Kampus Karangasem. Politeknik Negeri Bali Kampus Karangasem membuka dua jurusan yaitu program studi D3 perhotelan dan D3 Adminitrasi Bisnis. Tahapan- tahapan yang dilakukan dalam pelaksanaan penerimaan mahasiswa baru Politeknik Negeri Bali Kampus Karangasem melalui pendaftaran jalur SNBP yang sudah dilaksanakan dari tanggal 14-28 februari 2023, jalur SNBT dari tanggal 23 maret- 14 april 2023 dan yang sekarang sedang berjalan adalah proses penerimaan mahasiswa melalui jalur mandiri yang dilaksanakan dari tanggal 17 april – 29 juli 2023. “Ini adalah sebuah perjuangan yang Panjang untuk mendirikan kampus negeri di Karangasem, Kehadiran Kampus Negeri baru bisa membuka dua jurusan,” ujarnya lagi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan,Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) kabupaten Karangasem, I Wayan Sutrisna mengatakan,Sosialisasi penerimaan Mahasiswa Baru (MABA) PNB Karangasem dilaksanakan di 23 SMA di kabupaten Karangasem. Saat ini, sosialisasi sudah dilaksanakan di 12 SMA/SMK baik Negeri maupun Swasta. “Kami sudah laksanakan sosialisasi di 12 sekolah SMA/SMK, hari ini kami di kecamatan Karangasem setelah sebelumnya di kecamatan Kubu, Manggis dan Rendang,” ujarnya.
Dikatakan Sutrisna, dari 23 SMA/SMK Negeri dan Swasta yang direncakan untuk dilakukan sosialisasi, pihaknya membaginya sebanyak 10 kali. Bisa saja, sebut Sutrisna, satu kecamatan ada tiga sekolah yang dijajaki sehingga sesuai target di tanggal 4 Mei 2023 nanti, sosialisasi ke sekolah-sekolah sudah selesai dilaksanakan. “Terakhir nanti 4 Mei sosialisasi nanti di tiga sekolah yakni SMAN 1 Selat, SMA Saraswati Selat dan SMAN I Sidemen,” ujarnya lagi. (bud).