KUTA SELATAN -fajarbali.com |Para pengguna kendaraan yang melintas di Jalan Bypass Ngurah Rai, Kuta Selatan, pada Sabtu 25 Oktober 2025 sekitar pukul 01.00 dini hari, dibuat kaget. Sekelompok pemuda diduga melakukan trek-trekkan atau balapan liar hingga terjadi saling tabrakan.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut. Namun, salah seorang pengendara Kawasaki Ninja menabrak pagar toko yang ada di pinggir jalan.
Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar Kompol I Ketut Sukadi, kecelakaan ini terjadi persis di depan Kawijaya Motor Mumbul, Kuta Selatan. Kecelakaan ini melibatkan sepeda motor Kawasaki Ninja tanpa plat, sepeda motor Honda C 70 tanpa plat, sepeda motor Yamaha N Max DK 6005 FCQ dan sepeda motor Honda Scoopy DK 3882 FDQ.
Hanya saja, Kompol Sukadi enggan memberikan penjelasan apakah para pengendara motor tersebut sedang balapan liar. Namun ia mengatakan kejadian tersebut sempat viral di media sosial.
"Banyak motor yang tabrakan tidak pakai plat," bebernya, pada Minggu 26 Oktober 2025.
Dijelaskanya, saat para pengendara motor ini melintas dengan kecepatan tinggi, kondisi jalan raya sedang sepi. Terlihat sepeda motor Kawasaki Ninja tanpa plat dan Honda C70 tanpa plat, sama-sama bergerak melaju dengan kecepatan tinggi dari arah barat ke timur.
Namun pengendara Kawasaki Ninja, yakni IMBPSP kurang hati-hati hingga motornya oleng dan menabrak sepeda motor Honda C70 yang berada di depannya.
Tak lama, kendaraan Kawasaki Ninja tersebut kemudian terpental ke depan, dan menabrak sepeda motor Yamaha Nmax DK 6005 FCQ yang juga bergerak berada di depannya.
Tidak berhenti sampai disitu, motor Kawasaki Ninja kembali terpental ke depan dan selanjutnya menabrak pengendara sepeda motor Honda Scoopy DK 3882 FDQ yang bergerak dari arah bersamaan, dan berada paling depan.
"Sepeda motor Kawasaki Ninja tanpa plat terpental ke kiri dan menabrak pagar toko yang berada di pinggir sebelah kiri jalan," beber Kompol Sukadi.
Kata Kompol Sukadi, kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Warga kemudian menyelamatkan korban yamg saling tabrakan. Sedangkan aarat kepolisian dari Satuan Lalintas Polresta Denpasar tiba dilokasi untuk melakukan pengecekan.
"Para korban yang kecelakaan sudah di data dan tidak ada korban jiwa," ungkapnya. R-005









