Asam Urat Menahun, Warga Kubu Ditemukan Gantung Diri Depan Kamar Mandi

BANGLI - sandybrown-gazelle-543782.hostingersite.com | Diduga karena depresi akibat sakit asam urat yang dideritanya tak kunjung sembuh, seorang warga Link/Br. kubu, Kelurahan Kubu, Bangli nekat mengakhiri hidupnya dengan cara tragis. Korban bernama I Nengah Tata (67), ditemukan telah meninggal dunia dengan cara gantung diri menggunakan kabel didepan kamar mandi rumahnya, Rabu (15/07/2020). 

Kasubag Humas Polres Bangli saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan kasus tersebut. Disampaikan, kronologis kejadian, bermula sekira pkl 05.30 wita saksi anak korban, Ketut Gunarsa (31) pulang kerumahnya dari menginap dirumah saudaranya di sebelah rumah. Tetapi saat itu, saksi belum menyadari korban gantung diri dan mengira korban berdiri depan kamar mandi. "Selanjutnya saksi keluar rumah dan kembali menuju rumah saudaranya di sebelah rumahnya. Berselang satu jam saksi baru ngeh setelah menengok korban dari rumah saudaranya lewat tembok dan terkejut melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di depan kamar mandinya," jelasnya. 

 

Disebutkan, korban gantung diri  menggunakan kabel listrik warna putih. "Seketika itu juga anaknya memanggil keluarganya yang lain dan warga sekitar untuk meminta bantuan," ungkapnya.  Setelah mendapat laporan tersebut, jajaran kepolisian langsung turun ke lokasi. Dari hasil pemeriksaan tim medis, diketahui terdapat jeratan dileher korban sepanjang 34 cm. Korban juga mengeluarkan air cairan lendir (sperma) pada alat kemaluan. "Dari hasil pemeriksaan tersebut, tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban sehingga disimpulkan kasusnya murni gantung diri," ungkap AKP. Sulhadi. 

 

Motifnya, lanjut dia, dari keterangan saksi-saksi korban selama ini menderita 

Sakit Asam Urat menahun. "Kemungkinan korban depresi akibat sakit asam urat yang dideritanya, sehingga memilih jalan pintas mengakhiri hidupnya," pungkasnya. (arw). 

 

 

Scroll to Top