Bantuan Sembako Tahap II Pemkab Gianyar Segera Dibagikan

GIANYAR - sandybrown-gazelle-543782.hostingersite.com | Pemkab Gianyar dalam pekan ini akan membagikan Sembako tahap II, setelah sebelumnya membagikan sembako kepada 7.554 KK di Gianyar.

Bantuan sembako kali ini berlipat dari sebelumnya menjadi 28.000-an KK di Gianyar. Bupati Mahayastra menyebut bantuan tahap kedua tidak terbatas kepada KK miskin, “Kali ini dibagikan kepada warga yang terdampak pandemic covid selain KK miskin,” jelas Mahayastra, Minggu (12/7/2020).

 

Dijelaskan Mahayastra, bantuan sembako tahap kedua berupa beras sebanyak 25 kilogram, selain itu kita juga berikan susu, kopi, gula, dan sabun. Sedangkan saat ini, sembako masih dalam proses penampungan di gudang masing-masing kecamatan di Kabupaten Gianyar yang kemudian akan dibagikan kepada masyarakat, “Saat ini sedang pengumpulan di masing-masing kecamatan, akhir pekan nanti sudah disalurkan,” jelas Mahayastra.

 

Diuraikannya, bantuan sembako tahap kedua, Pemkab Gianyar mengeluarkan dana sebesar Rp 11 Miliar. “Jumlah dana yang dikeluarkan meningkat, anggaran sembako tahapan kedua ini adalah sebesar Rp 11 miliar,” jelasnya lagi. Sedangkan teknis pembangiannya, tim akan membagikan ke setiap desa secara bergiliran, mengingat sembako sudah terpusat di kecamatan, sehingga pembangiannya relative lebih cepat dari sebelumnya. “Kalau sebelumnya sembako terpusat di GOR Kebo Iwa, sekarang sudah di setiap kecamatan, lebih cepat, lebih nyaman dan aman pembagiannya,” tutup Mahayastra.(gds).

 

Scroll to Top