DENPASAR - sandybrown-gazelle-543782.hostingersite.com | Kepala Kejaksaan Negeri Sorong I Ketut Maha Agung beserta lima orang Kasi yakni Kasi Pidsus, Intel, Datun, Pidum, dan Kasi Barang bukti melakukan kunjungan kerja ke Kejari Denpasar dan Kejari Badung, Bali.
"Kunjungan ini untuk peningkatan pelayanan publik dan meraih predikat wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)," kata Kajari Sorong Maha Agung, Kamis (12/3/2020) di Denpasar.Mantan Kasi Pidum Kejari Denpasar ini juga berharap, melalui kunjungan, Kejari Sorong bisa meraih zona integritas dengan predikat WBK seperti Kejari Denpasar dan Kejari Badung.
"Kajari Sorong terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan melakukan bermacam inovasi positif termasuk mencanangkan Menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani," tegasnya.Di tempat yang sama Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Denpasar Luhur Istighfar menyatakan bahwa Kejari Denpasar menjadi salah satu Kejari yang telah berhasil mewujudkan dan meraih WBK dengan nilai yang mendekati sempurna.
Usai dari Kejari Denpasar, kunjungan dilanjutkan ke Kejari Badung. Di sana rombongan bertemu Kepala Kejaksaan Negeri Badung Hari Wibowo.(eli).