Geger, Pemancing Temukan Ratusan Butir Peluru

(Last Updated On: 31/01/2018)

DENPASAR-fajarbali.com | Warga yang memancing di Jalan Imam Bonjol Denpasar, dikagetkan dengan penemuan 186 butir peluru tajam, Senin (29/1/2018). Ratusan peluru laras panjang dan pendek itu ditemukan dalam dua bungkusan plastik oleh seorang pemancing bernama Ujang. Hingga kini jajaran Polsek Denpasar Barat (Denbar) masih mendalami pemilik peluru tersebut.



Sumber di lapangan menyebutkan, saksi Ujang dan temannya awalnya hendak memancing di sungai di Jalan Imam Bonjol Denpasar sekitar pukul 13.00 Wita. Kebetulan saat itu air sungai sedang surut dan kedua pemuda yang tinggal di seputaran Pemogan Denpasar Selatan itu curiga melihat ada dua bungkusan plastik di sungai. “Kebetulan air sungai lagi surut dan kedua pemancing curiga melihat ada dua bungkusan tak jauh dari mereka duduk,” ujar sumber dilapangan, Rabu (31/1/2018).



Dari jarak jauh, keduanya melihat ada benda kekuningan dari dalam bungkusan plastik tersebut. Keduanya pun mengira hanya selongsong peluru. Namun setelah didekati dan bungkusan dibuka, keduanya kaget ternyata bungkusan tersebut berisi ratusan peluru aktif. “Kedua saksi membawa bungkusan berisi peluru itu ke Pospol Pemogan,” kata saksi yang enggan disebut namanya itu.

Laporan saksi langsung disikapi petugas kepolisian Pospol Pemogan dan melaporkannya ke Polsek Denbar. Lalu, jajaran Polsek Denbar langsung menjemput saksi dan mengamankan barang bukti peluru tersebut. Setelah diperiksa amunisi itu ada dua jenis yaitu peluru laras pendek 89 butir dan peluru laras panjang 97 butir.




Hingga kini Polisi masih menyelidiki temuan peluru ini dibackup jajaran Polda Bali. Belum diketahui jelas, apakah penemuan ratusan peluru tajam itu bertalian erat dengan kasus perampasan senpi anggota Brimob di Hotel Ayana.

Sementara itu dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Denbar Kompol Gede Sumena saat dikonfirmasi membenarkan adanya temuan tersebut. Menurutnya pihaknya masih menyelidiki penemuan peluru dengan memeriksa saksi saksi dan olah TKP. “Masih kami selidiki dulu, sabar,” tegasnya, Rabu (31/1/2018). (hen)

 Save as PDF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Si Pencuri Senpi Polisi Itu, Ternyata Sering Mengaku Anggota Polisi dan Memalak di Arena Tajen

Rab Jan 31 , 2018
Dibaca: 16 (Last Updated On: 31/01/2018)DENPASAR-fajarbali.com | Lambat laun, sepak terjang tersangka Donal Firmansyah alias Ryan terungkap setelah ditangkap jajaran Ditreskrimum Polda Bali dalam sebuah penggerebekan tembak-menembak di Hotel Wisata Indah Bedugul Sidakarya, Denpasar Selatan, Senin (29/1/2018) lalu. Selain terlibat kasus pembobolan brankas, pemakai dan pengedar narkoba, pria asal Pekanbaru, […]

Berita Lainnya